Kamis, 23 Juni 2022

Hai...gelap dalam kamar...

 Hai...

Bagaimana kabarnya? 

Lelah...?

Sama

Capekk...? 

Iya, aku juga...


Malam ini sengaja aku tidak mau melihat langit

Tidak ingin mencari bintang dengan skala putaran kepala...

Tapi bulan sepertinya masih setia...

Walau tidak begitu memantulkan cahaya


Menulis tentang seseorang yang telah tiada, bikin kita kembali bersamanya ya...

Bikin kita sedih, tapi bahagia di waktu yang sama...

Dahulu aku tidak menemukan definisi itu dalam hidupku...

Bagaimana sekarang aku hidup hanya dengan kenangan, rasanya sangat mendalam..

Seperti minta waktu diulang karena kurang, padahal Allah sudah bilang ini waktu yang tepat!

Dulu akan menulis dengan menerka-nerka seperti apa yang terjadi nantinya...aku menulis yang ingin terjadi bahkan disaat semuanya melewatiku... 

Kalau begini, harus begini...bukan kesana, lebih baik disini, harus seperti ini agar terjadi yang ini.... 

Sekarang menulis yang sudah terlewat, rasanya tidak sanggup, menulisnya! hanya ingin mengenang, membingkai, meneruskan seperti yang aku maupun sudah tidak bisa....

Bisa tapi aku tidak kuasa atas hal itu...!



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri yang Diunggulkan

  BENCI Siapa kau? Beraninya membenci manusia yang sama hinanya dengan dirimu Siapa kau yang masih menginjak tanah merasa sedang menjunj...